Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memilih Pasangan dengan Cermat

Ketika kita menikah.. kita bukan hanya memilih suami / istri.

Namun bapak / ibu untuk anak kita..

Kakek / nenek untuk cucu kita kelak..

Tiang pancang akan bagaimana keturunan kita.. anak, cucu, dan generasi setelahnya.. akan dibesarkan.

Kita juga memilih orang yang akan memengaruhi keseluruhan hidup kita.

Tidak hanya pengaruh secara fisik, namun juga mental.

Kita juga memilih teman.. yang akan menemani hari-hari kita melewati suka maupun duka. Apakah kita ingin teman yang bisa mendukung namun tahu kalanya perlu mengkritik, ataukah teman yang selalu menyetujui apapun yang kita lakukan, atau teman yang abai dan hanya peduli pada urusan masing-masing?

Teman.. yang perlu kita pilih dengan cermat.

Karena akan memengaruhi hidup kita. Seumur hidup kita.

Faktor kunci, walau bukan penentu, bagaimana hidup kita nantinya akan bertumbuh atau layu perlahan.

Yang membuat pentingnya dipersiapkan secara matang. Dipikir secara masak. Sebelum memutuskan akan memasuki gerbang pernikahan.

Walau ya.. betul kita tidak akan tahu bagaimana masa depan akan terjadi. Bagaimana orang bisa berubah drastis dari satu titik ke titik lain.

Namun persiapan akan mengantar kita menjalani hidup dengan lebih baik dan tertata. Karena kita menjalani pernikahan sesuai apa yang kita butuhkan. Kalau pun di tengah jalan tidak sesuai, dengan persiapan, kita lebih mampu untuk tahu langkah apa yang perlu dilakukan. Langkah terbaik sesuai dengan kebutuhan kita dan pasangan.